+-+Pemberitahuan+-+

Bila foto-foto di sini terlihat kurang bagus, silakan klik di siniatau klik gambar yang anda inginkan untuk melihat gambar langsung dari sumbernya.

Monday, January 18, 2010

Ribuan Korban Tewas Gempa Haiti Dimakamkan

Ini dari gugling.com, kutipannya sebagai berikut,


Posted: 15 Jan 2010 02:46 AM PST

Ribuan korban tewas akibat gempa di Haiti akhirnya dimakamkan, pada Kamis (14/1). Demikian disampaikan Presiden Haiti Rene Preval: “Kami telah memakamkan 7.000 orang dalam kuburan massal,” sebagaimana dikutip ANTARA.

Presiden Republik Dominika Leonel Fernandez, kepala negara asing pertama yang mengunjungi Haiti setelah gempa, menyatakan salah satu yang paling penting dibutuhkan Haiti adalah bantuan untuk menguburkan korban yang tewas.

Tiga WNI dikabarkan selamat
Sementara itu, tiga warga negara Indonesia yang sebelumnya sempat tidak diketahui nasibnya sejak gempa bumi di Haiti akhirnya ditemukan.

Kabar kondisi ketiga WNI itu diterima kuasa ad interim perwakilan RI untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa melalui e-mail. Ketiga WNI tersebut adalah Ni Luh Made Juini, Ni Ketur Yastri Astiti, dan I Gusti Ayu Putu Sukerti.

Kabar melalui e-mail itu dikirim oleh dua relawan Indonesia, Endang Satriyani dan Yogi Anggoro. Dua orang yang bekerja sebagai sukarelawan misi stabilisasi PBB itu kini tinggal bersama ketiga WNI di sebuah hotel di ibu kota Port-au-Prince.

No comments:

Post a Comment